JAKARTA - Kasus penculikan dan penganiayaan yang dilakukan anggota Paspampres Praka Riswandi Manik bersama 2 rekannya yang juga anggota TNI ramai diperbincangkan masyarakat. Bahkan, akun Instagram @riswandi.manik.16 yang diduga milik Praka Riswandi Manik, diserang oleh netizen.
Netizen geram akan perlakuan keji dari sang pelaku, bahkan tak segan-segan meminta agar pelaku dihukum mati. Praka Riswandi Manik diketahui sering memamerkan gaya hidupnya di media sosial.
Dalam satu unggahan, Praka Riswandi Manik bergaya bak seorang sniper dengan menggunakan senjata laras panjang.
"Nyawa bayar nyawa, tidak ada hukuman seumur hidup," komen netizen di akun Instagram @riswandi.manik.16
"Malu kali bini sama anak punya suami dah ayah kelakuan kek an**ng," ucap netizen.
"Nyawa di balas nyawa, jgn sok hebat kau!!!!!!!," ungkap netizen pada kolom komentar akun Praka Riswandi.
"Sekarang kau siksa orang yang ga bersalah nanti anak cucumu juga ngerasain hal yang sama. Aku sumpahin keluarga kau menderita seumur hidup," ucap netizen.
Sebelumnya, Pomdam Jaya membongkar motif penculikan warga Aceh, Imam Masykur (25). Pelaku Riswandi Manik, yang anggota Paspampres meminta uang tebusan sebesar Rp50 juta kepada keluarga korban dengan modus korban seolah-olah ditangkap polisi karena menjual obat-obatan terlarang.