Rekruter Partai Perindo Mulai Bergerak Cari Saksi untuk Pemilu 2024 di Bandung Barat

Ferry Bangkit Rizki, Jurnalis
Jum'at 24 November 2023 20:55 WIB
Rekruter Perindo mulai bergerak cari saksi TPS/Foto: Ferry Bangkit
Share :

 

BANDUNG BARAT - Proses perekrutan saksi Partai Perindo di Kabupaten Bandung Barat (KBB) mulai dilakukan. Hal itu ditandai dengan dibentuknya rekruter yang bertugas untuk mencari para saksi yang akan ditempatkan di semua TPS di Bandung Barat.

Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan Abdul Khalik Ahmad mengatakan, sebagai langkah awal pihaknya memberikan terlebih dahulu pemahaman kepada para rekruter terkait kebutuhan saksi yang diinginkan partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap itu.

 BACA JUGA:

"Saya memberikan penjelasan tentang kebutuhan Partai Perindo terhadap perlunya saksi dalam memenangkan partai di Pemilu 2024. Untuk merekrut saksi tentu kami perlu rekruter, fungsinya untuk merekrut saksi," kata Abdul di Jalan Pasiranji Cimanggu, Desa Cimanggu, Kecamatan Ngamprah, KBB, Jumat (24/11/2023).

Caleg DPR RI Dapil Jabar II yang meliputi KBB dan Kabupaten Bandung itu mengatakan, teknisnya nanti para rekruter akan bekerja sesuai zonasi. Bisa di setiap desa maupun RW, yang disesuaikan dengan jumlah rekruter yang akan merekrut para saksi.

 BACA JUGA:

"Para rekruter mulai bekerja untuk merekrut para saksi untuk Partai Perindo di Kabupaten Bandung Barat," ujar Abdul.

Dia mengatakan, para rekruter sudah dilengkapi kartu, id card yang memiliki akses dan password yang terintegrasi ke DPP Perindo. "Mulai hari ini rekruter sudah diberikan kartu khusus ada KTA yang bisa difungsikan sebagai password," jelas dia.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya