13 Orang Dilaporkan Tersesat di Gunung Pangrango, Tim SAR Gabungan Lagi Mencarinya

Putra Ramadhani Astyawan, Jurnalis
Senin 29 Januari 2024 12:01 WIB
Tim SAR gabungan dikerahkan mencari pendaki yang tersesat di TNGGP (Foto: Istimewa)
Share :

BOGOR - Sebanyak 13 orang dilaporkan tersesat di kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP). Saat ini, tim SAR gabungan masih melakukan pencarian terhadap rombongan tersebut.

Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Jalaludin mengatakan berdasarkan informasi sementara peristiwa itu bermula ketika rombongan berangkat menuju Gunung Pangrango pada Sabtu 27 Januari 2024. Mereka diduga naik via jalur Kulah Dua di wilayah Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor.

 BACA JUGA:

"Berangkat ke puncak Gunung Pangrango via jalur ilegal atau membuka jalur sendiri," kata Jalaludin dalam keterangannya, Senin (29/1/2024).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya