"Meskipun sempat diberhentikan oleh warga pelaku (sopir) kembali melarikan diri," jelasnya.
Dalam kejadian ini, kedua korban dilarikan ke RS Auri Atang Sandjaya, namun nyawa S tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia saat penanganan awal di rumah sakit. Sementara, W mengalami luka berat dan saat ini masih mendapatkan perawatan intensif.
"Polsek Rancabungur segera berkoordinasi dengan Unit Laka Lantas Polres Bogor untuk penanganan lebih lanjut," pungkasnya.
(Awaludin)