Kucing Masuk Parit, Damkar Turun Tangan

Muhammad Refi Sandi, Jurnalis
Jum'at 19 Juli 2024 14:28 WIB
Share :

DEPOK - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok turun tangan mengevakuasi seekor anak kucing atau kitten yang terjebak di saluran drainase atau parit Jalan Calung 5 Nomor 14 RT 13/19 belakang SMP Negeri 4, Sukmajaya, Kota Depok pada Kamis (18/7) malam.

"Jenis penyelamatan kitten terjebak di saluran drainase," kata Kasi Penyelamatan DPKP Depok, Tessy Haryati dalam keterangannya, Jumat (19/7/2024).

Tessy memastikan anak kucing dievakuasi dalam keadaan selamat. Sebanyak tiga orang petugas damkar dikerahkan untuk mengevakuasi.

"Alhamdulillah selamat. Pengerahan ranger Pos Merdeka sebanyak tiga orang," ucapnya.

(Khafid Mardiyansyah)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya