JAKARTA - Kebakaran di Jalan Tomang Banjir Kanal RT 01 dan RT 02, RW 011, Kelurahan Tomang, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Jumat 19 Juli 2024.
Menurut Ketua RT 02/RW11, Danu Subrata (41), kebakaran bermula saat dirinya tengah mengantar galon kepada pembeli. Tiba-tiba warga berteriak bahwa terdapat asap yang berasal dari rumah warga.
"Saya nganterin air galon tahu-tahu warga bilang ada asap ya udah otomatis saya kagak mikir ke anak saya mikir ke asap Karena untuk keamanan keluarga. Saya ke TKP asap udah numpuk itu sekitar setengah lima," katanya.
Adapun satu orang meninggal bernama Regina Heriyanti, usia 31 tahun berjenis kelamin perempuan. Regiana merupakan warga RT02 yang tinggal di lantai atas.
"(Rumahnya) Kebakar habis. Iya dia tewas. Kamarnya itu di atas," katanya.
Fakta terungkap bahwa, Regina memiliki penyakit jiwa. Dikarenakan pernah bunuh diri, Regina terpaksa dikurung oleh keluarga di lantai atas.