Kapolres Seluma AKBP Arief Eko Prasetyo melalui Kasi Humas Polres Seluma, AKP Andi Winawan mengatakan, anggota Satreskrim yang gugur mengalami luka di sekujur tubuh akibat serangan dari tiga terduga pelaku. Korban mengalami luka serius dan meninggal dunia saat tiba di rumah sakit.
Sementara Kanit Reskrim mengalami luka bacok di bagian tangan sebelah kiri dan dibawa ke Rumah Sakit di Kabupaten Seluma. Namun saat ini korban telah dirujuk di salah satu rumah sakit di Kota Bengkulu untuk mendapatkan perawatan intensif.