Kedua pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan konstruktif, dengan agenda membahas kerja sama serta potensi pengembangan hubungan strategis di berbagai sektor.
Kunjungan ini juga menandai komitmen Indonesia dalam mempererat hubungan diplomatik dengan Mesir dan PEA, serta memperkuat peran Indonesia di kancah internasional dalam menjaga perdamaian dan stabilitas di kawasan Timur Tengah.
Turut mendampingi Presiden Prabowo dalam pertemuan tersebut adalah Wakil Menteri Luar Negeri Anis Matta, Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika Kementerian Luar Negeri RI Abdul Kadir Jailani, serta Direktur Timur Tengah Kementerian Luar Negeri RI Ahrul Tsani Fathurrahman.
(Awaludin)