Pilpres AS 2024: Kamala Harris Menangi New York, Trump Unggul di Ohio, Texas, dan Nebraska

Rahman Asmardika, Jurnalis
Rabu 06 November 2024 10:15 WIB
Ilustrasi.
Share :

NEW YORK CITYKamala Harris meraih kemenangan di New York pada pemilihan Presiden Amerika Serikat (Pilpres AS), Selasa, (5/11/2024), menambah 28 suara untuk perolehan electoral collegenya. Sementara itu saingannya Donald Trump meraih keunggulan di dua negara bagian besar Texas dan Ohio, serta menambah perolehan suara electoralnya di Nebraska, menrurut prediksi AP

Trump mengalahkan Harris di Ohio untuk mendapatkan tambahan 17 suara electoral college pada Selasa. Ohio, yang dahulu merupakan negara bagian basis pendukung Demokrat telah beralih menjadi Republikan dalam tiga pemilihan presiden terakhir, pada 2016, 2020, dan 2024, memberikan dukungan bagi Trump.

Sementara di Texas, Trump memperoleh keunggulan sementara di dan kemungkinan akan memperoleh 40 suara electoral di negara bagian itu. Texas, bersama California, Florida, dan New York adalah negara bagian dengan suara electoral terbanyak pada Pilpres AS 2024 ini.

Persaingan antara Trump dan Harris diperkirakan masih akan ketat dan kemungkinan ditentukan oleh suara dari tujuh negara bagian yang menjadi medan pertempuran (battleground state): Georgia, North Carolina, Arizona, Michigan, Nevada, Pennsylvania, dan Wisconsin.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya