JAKARTA - Fenomena pengurus lingkungan dari kaum muda menjadi buah bibir masyarakat. Setelah Sahdan Arya Maulana menjadi Ketua RT 07 RW 08, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara, kini muncul sosok Tri Krisna Murti.
Tri Krisna (20) justru menjabat sebagai Ketua RW 002, Kelurahan Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara. Secara organisasi, jabatan Tri Krisna lebih tinggi dibandingkan Sahdan.
Bagi Tri Krisna, sosok yang menginspirasi dirinya menjadi ketua RW adalah Gubernur Jakarta, Pramono Anung. Sebaliknya, Sahdan yang tinggal di Jakarta memilih Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi.
"Ada, idola saya yang pertama itu tentunya Bang Pram (Pramono Anung) dan Bang Doel (Rano Karno)," kata Tri Krisna kepada wartawan, Selasa (22/7/2025).
Para pejabat wilayah lainnya menjadi sumber inspirasi dan motivasi dalam menjalankan tugas sebagai Ketua RW. Terkhusus kepada Lurah Pademangan, Didit Mulyadi yang ia singgung sebagai KDM-nya Jakarta.
"Tentunya juga Pak Wali Kota Jakarta Utara, serta Pak Lurah dan juga yang paling krusial. Kita juga punya KDM di Pademangan, yaitu Kang Didit Mulyadi, Camat Pademangan," tuturnya.
Sejak dua bulan mengabdikan dirinya kepada wilayah, Tri Krisna memiliki sederet program yang telah berjalan efektif, seperti pemberlakuan jam malam bagi pelajar. Program ini ia inisiasi untuk meminimalisir pelajar tawuran pada malam hari.
Tak hanya itu, ia juga aktif menyuarakan kepedulian terhadap persoalan infrastruktur, seperti mempercepat pengerukan selokan yang sempat tersumbat selama bertahun-tahun.
"Kemarin saya sempat ada aduan dari para warga bahwasannya selokan di wilayah kami mampat dan lumpurnya tinggi. Saya berinisiatif mengadukan kepada Dinas Sumber Daya Air untuk melakukan pengerukan yang alhamdulillahnya dipercepat pengerukan ini," katanya.
(Fetra Hariandja)