Ini Penampakan Mobil yang Pengemudinya Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Dharmawangsa

Jonathan Simanjuntak, Jurnalis
Kamis 30 Oktober 2025 23:05 WIB
Penampakan Kendaraan yang Pengemudinya Tewas Tertimpa Pohon Tumbang (Foto: Okezone)
Share :

Dari tiga mobil yang tertimpa, kerusakan paling parah dialami Avanza Veloz hitam. Pengemudi kendaraan tersebut disebut meninggal dunia di lokasi kejadian.

“Yang saya lihat ada tiga mobil tertimpa — Veloz hitam, Veloz putih, dan Alphard putih. Paling parah yang Veloz hitam. Saya gak berani lihat korban, tapi katanya sih meninggal,” tambah Arya.

Terpisah, Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta, M. Yohan, membenarkan bahwa satu orang meninggal dunia akibat insiden tersebut.

“Satu orang sempat tak sadarkan diri dan ketika tiba di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) dinyatakan meninggal dunia oleh dokter. Satu orang lainnya luka-luka,” ujar Yohan saat dikonfirmasi, Kamis (30/10/2025).

Menurut Yohan, pohon yang tumbang merupakan pohon rengas. Insiden tersebut diduga akibat hujan deras disertai angin kencang. Selain menelan korban jiwa, kejadian ini juga menyebabkan lima mobil rusak.

“Pohon jenis rengas, tumbang akibat hujan deras dan angin kencang. Ada lima mobil yang terdampak,” jelasnya.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya