JAKARTA – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melalui Task Force Penanggulangan Bencana bergerak cepat memberikan dukungan riset dan teknologi dalam penanganan banjir dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Utara dan Aceh.
Dalam penugasan ini, BRIN menunjuk Joko Widodo sebagai Ketua Task Force Penanggulangan Bencana. Perlu ditegaskan, Joko Widodo yang dimaksud bukan Presiden ke-7 RI, melainkan peneliti BRIN yang memiliki kepakaran di bidang geografi, radar, dan sains lingkungan.
Berikut profil lengkap Joko Widodo (Jecko), Ketua Task Force BRIN:
Nama: Joko Widodo S.Si., M.Si., Ph.D.
Bidang Ilmu: Geografi, Synthetic Aperture Radar (SAR), Sains Lingkungan
Keahlian: Interferometric Synthetic Aperture Radar (InSAR), Environmental Impact Assessment (EIA)