BNPB: Tidak Ada Penambahan Korban Meninggal Bencana di Sumatera Hari Ini

Puteranegara Batubara, Jurnalis
Jum'at 02 Januari 2026 16:59 WIB
Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari (foto: Okezone)
Share :

JAKARTA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan, tidak adanya penambahan jumlah korban meninggal dunia akibat bencana alam yang terjadi di Aceh, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Barat (Sumbar) pada hari ini, Jumat (2/1/2026).

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, mengungkapkan bahwa hingga saat ini hasil rekapitulasi jumlah korban jiwa tercatat sebanyak 1.157 orang. Angka tersebut masih sama seperti data pada Kamis, 1 Januari 2026.

"Korban jiwa per hari ini tidak ada penambahan. Operasi pencarian masih terus dilakukan," kata Abdul dalam jumpa pers virtual.

Sementara itu, berdasarkan laporan terbaru, jumlah korban yang dinyatakan hilang dan masih dalam proses pencarian mencapai 165 orang.

"Upaya pencarian terus dioptimalkan, namun kita berharap ke depan tidak ada lagi korban di titik pencarian," ujarnya.

Di sisi lain, jumlah masyarakat terdampak bencana yang mengungsi mengalami penurunan sebanyak 73 orang.

"Jumlah warga yang mengungsi menurun 73 jiwa, sehingga total pengungsi hari ini menjadi 380.287 orang," tutupnya.

(Awaludin)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya