Dalam operasi pencarian ini, Tim SAR Gabungan melibatkan sekitar 160 personel dari berbagai instansi, termasuk Basarnas Maumere, Pos SAR Manggarai Barat, KSOP Labuan Bajo, Polairud, TNI AL.
Selanjutnya TNI AD, Balai Taman Nasional Komodo, BPBD Manggarai Barat, Imigrasi, unsur relawan, komunitas penyelam profesional, operator kapal wisata, hingga media nasional.
Selain personel, operasi SAR juga didukung oleh 18 unit alat utama (alut) laut, di antaranya KN SAR Puntadewa, kapal patroli Polairud dan KSOP, RIB, sea rider, serta berbagai speed boat.