Jalan Letjen Suprapto Cempaka Putih Terendam Banjir, Ketinggian Air 40 Cm

Nur Khabibi, Jurnalis
Kamis 29 Januari 2026 08:10 WIB
Jalan Letjen Suprapto Cempaka Putih Terendam Banjir, Ketinggian Air 40 Cm (X/TMCPoldaMetro)
Share :

JAKARTA - Hujan mengguyur sejumlah wilayah di DKI Jakarta sejak Kamis (29/1/2026) dini hari.

Sejumlah jalan di Ibu Kota dilaporkan terendam banjir dengan ketinggian air variatif. 

Berdasarkan laporan akun X @TMCPoldaMetro, salah satu jalan yang terendam banjir yaitu Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. 

"Genangan air setinggi 30-40 cm," tulisnya. 

Dalam unggahan yang dimaksud, terlihat volume kendaraan yang melintas tinggi. Petugas pun bersiap di lokasi. 

"Diimbau bagi para pengendara agar berhati-hati bila melintas," ujarnya. 

(Erha Aprili Ramadhoni)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya