BPBD Catat 30 RT di Jakarta Masih Tergenang Air

Ari Sandita Murti, Jurnalis
Sabtu 31 Januari 2026 09:56 WIB
Banjir di Jakarta (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sebanyak 30 rukun tetangga (RT), masih tergenang air hingga Sabtu (31/1/2026) pagi, dampak hujan yang melanda wilayah Jakarta sejak Rabu (28/1/2026).

Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta, Mohammad Yohan, mengatakan data tersebut tercatat hingga pukul 07.00 WIB.

“Berdasarkan data saat ini, pukul 07.00 WIB, BPBD mencatat terdapat 30 RT,” ujar Yohan kepada wartawan, Sabtu (31/1/2026).

Ia merinci, genangan air tersebut tersebar di sejumlah wilayah Jakarta. Di Jakarta Selatan, terdapat 1 RT yang masih tergenang, tepatnya di Pejaten Timur, dengan ketinggian air sekitar 20 sentimeter, akibat hujan dan luapan Kali Ciliwung.

Sementara di Jakarta Timur, genangan masih terjadi di 22 RT yang berada di kawasan Bidara Cina dan Kampung Melayu, dengan ketinggian air berkisar antara 15 hingga 50 sentimeter, juga dipicu hujan dan luapan Kali Ciliwung.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya