Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Rumah PM Kosovo Diserbu

Ahmad Dani , Jurnalis-Sabtu, 07 Juni 2008 |15:34 WIB
Rumah PM Kosovo Diserbu
A
A
A

KOSOVO - Baru merdeka sebagai negara beberapa bulan, gejolak mulai terjadi di dalam negeri Kosovo. Tak tanggung-tanggung yang diserang adalah kediaman Perdana Menteri Kosovo Hashim Thaci.

Seperti dikutip Associated Press, Sabtu (7/6/2008), kediaman sang PM yang terletak diserang kelompok non militer yang merasa tidak senang dengan keberadaan Hashim.

Dalam penyerbuan tersebut, penjaga rumah PM Kosovo terlibat bentrok senjata yang serius dengan para penyerbu. Satu di antara para penyerbu tewas di tempat.

Para penjaga juga menangkap sesorang yang menggunakan seragam loreng yang mencoba menerobos masuk ke kediaman melalui atap balkon kediaman sang PM. Beruntung, sang PM ketika penyerbuan terjadi sedang tidak ada di tempat. Tapi, istri dan anaknya berada di dalam rumah itu.

Kisruh di Kosovo terjadi akibat terjadi persaingan di tubuh partai etnis Albania. PM Thaci ketika memenangkan pemilihan perdana menteri juga menolak melakukan koalisi dengan pesaingnya, Ibrahim Rugova. Kosovo sendiri baru merdeka setahun  lalu dari tangan Serbia.

(Ahmad Dani)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement