SOLO - Fenomena batu akik sangat terasa hingga ke daerah. Bagaikan meteor, setiap harinya para pencinta batu akik baru bermunculan bagaikan jamur di musim hujan.
Tak heran bila akhirnya di Solo, para pecinta batu akik dan batu permata, atau batu mulia itu menggelar pameran koleksi para pecinta batu akik dan batu mulia yang mereka kemas dalam Solo Gems Award.
Beragam batu akik dan batu mulia pun dipamerkan dalam momentum kali ini, mulai dari batu Bacan Doko, Bacan Palamea, dan Obi. Sedangkan untuk kelas batu permata, atau batu mulia, jenisnya pun beragam, seperti batu permata Ruby, Emerald, dan permata Sapphire.
Untuk harga pun bervariasi, mulai yang termurah mencapai Rp300 ribu, hingga ratusan juta rupiah, tergantung bagaimana keunikan dan kelebihan batu.
Tak heran bila di hari pertama saja, para pencinta batu mulia ini pun menargetkan keuntungan bersih dari penjualan batu mencapai Rp500 juta.