JAKARTA - Wakil Ketua Komisi VIII DPR Sodik Mudjahid menyayangkan sikap Rumah Sakit Mitra Keluarga Kalideres yang diduga menelantarkan bayi Debora hingga meregang nyawa.
Bayi berusia empat bulan itu memang sempat mendapat perawatan oleh pihak rumah sakit. Namun, saat hendak mendapatkan penanganan lebih lanjut pihak rumah sakit mempersoalkan masalah biaya kepada orang tua Debora.
"Seharusnya rumah sakit bisa mengalokasikan dana corporate social responsibility (CSR)-nya. Intinya untuk perlindungan kesehatan dan perlindungan sosial secara maksimum sehingga tak ada korban," kata Sodik di Gedung DPR, Jakarta, Senin (11/9/2017).
Selain itu, Sodik juga menyoroti data masyarakat kurang mampu yang ada di kementerian yang dinilai kurang update. Sehingga, masih banyak masyarakat kurang mampu tak tersentuh jaminan perlindungan kesehatan dan sosial.
"Kita bicara keras dengan mitra kita seperti Kemensos, Kemenkes, soal update data jangan sampai ada masyarakat miskin tapi tak tersentuh," terang politikus Gerindra itu.
(Khafid Mardiyansyah)