JAKARTA - Lembaga survei Alvara Research Center menyebutkan, tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakilnya Jusuf Kalla mencapai 77,3 persen. Hal itu berdasarkan hasil jajak pendapat nasional yang dilakukannya baru-baru ini.
Founder and CEO Alvara Research Center, Hasanuddin Ali mengatakan, tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Jokowi-JK terbilang tinggi mencapai 77,3%. Kepuasan publik yang paling mendapat apresiasi adalah bidang telekomunikasi dan internet di angka 87,9%.
Selain itu, publik juga puas terhadap pelayanan kesehatan yang mencapai 87,8%. Penilaian publik terhadap pelayanan pendidikan juga cukup baik di angka 86,4%.
"Sementara aspek pelayanan yang publik menilainya tidak puas adalah di bidang ekonomi," kata Hasan saat memaparkan hasil surveinya kepada pers di Hotel Oria, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (23/2/2018).
(Baca juga: Survei IDM, Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi-JK)