Seorang guru pingsan usai dibebaskan dari kelompok bersenjata di Papua
(Baca Juga: Kelompok Bersenjata Perkosa 2 Guru di Kampung Aroanop Tembagapura)
Setelah pasukan TNI menduduki kampung dan melakukan pembersihan ke dusun-dusun berbukit yang ada di kampung Aroanop, yakni Dusun Omponi, Ombani 1, Ombani 2, Ainggigi 1, Ainggigi 2, dan Ainggogin, selanjutnya dilakukan evakuasi terhadap 13 orang guru dari total 18 guru di kampung Aroanop dan Jagamin. Yang berhasil di evakuasi terdiri dari tujuh orang guru perempuan dan enam orang guru laki-laki.
"Untuk evakuasi, Alhamdulillah, puji Tuhan kita sudah bisa mengevakuasi guru-guru yang kemarin mendapat tindakan kekerasan dari KKSB dan mereka sudah dapat dievakuasi dengan aman," ujar Frits.
(Angkasa Yudhistira)