
SRC dibentuk pada 2011 oleh pemerintahan Najib untuk mengejar investasi luar negeri dalam sumber daya energi. SRC merupakan unit 1MDB Sampai kemudian dipindah ke kementerian keuangan pada 2012.
Beberapa saat menjelang pemeriksaan hari ini, pengacara Najib, Datuk Harpal Singh Grewal mengundurkan diri dari kasus ini. Dalam pernyataan kepada Malay Mail, Harpal Singh mengatakan bahwa dia dan M. Athimulan kini tidak lagi mewakili Najib dan tugasnya telah diambil oleh tim pengacara baru yang dipimpin Datuk Mohd Yusof Zainal Abiden.
Harpal tidak menjelaskan mengapa dia menarik diri di saat pemeriksaan terhadap Najib akan berlangsung.
(Rahman Asmardika)