 
                JAKARTA - Calon wakil presiden Ma’ruf Amin mengatakan jika berdasarkan hasil survei Tim Kampanye Nasional jika perolehan Joko Widodo (Jokowi)-Ma’ruf Amin di DKI Jakarta dan Jawa Barat masih rendah.
“Jawa Barat masih di bawah, Jakarta juga,” ujar Ma’ruf Amin di rumah Situbondo, Jakarta Pusat, (12/11/2018).
(Baca Juga: Penjelasan Ma'ruf Amin Soal Ucapan 'Buta dan Budek')
Oleh karenanya, Ma’ruf mengakui jika bakal fokus melakukan kampanye di wilayah Jakarta sekitaranya dan juga Jawa Barat. Lantaran hasil survei menunjukkan rendah. Namun di beberapa wilayah Jawa, Jawa Tengah dan Jawa Timur masih dipegang oleh Jokowi-Ma'ruf.
"Saya akan keliling Jawa barat. Sekarang Jawa Timur sudah tinggi, Jawa Tengah paling tinggi, Banten sudah menang tipis nol koma," papar Ma'ruf
Disebutkan Ma’ruf, jika dirinya sudah dianggap sebagai putra Jabar karena mewakili Pasundan. Sehingga sangat yakin untuk mempengaruhi suara di wilayah Jawa Barat.