MAKASSAR - Brigpol Dewi dipecat lantaran melanggar kode etik. Yaitu mengirim foto selfie kepada seorang narapidana di Lampung yang mengaku polisi berpangkat Komsaris Polisi.
Selain kirim foto ke narapidana di Lapas Lampung. Terungkap juga ia telah berselingkuh dengan dua oknum perwira polisi yang bertugas di jajaran Polda Sulsel.
Kabid Propam Polda Sulsel Kombes Polisi Hotman Sirait mengatakan, dari hasil penyelidikan dan pemeriksaan Propam perselingkuhan tersebut telah lama dilakukan sejak tahun 2017 lalu.
"Terbukti berselingkuh dengan lebih dari satu pria. Semuanya ada buktinya, mulai dari video porno, chatting porno, beberapa check in hotel di Makassar," kata Hotman Jumat (4/1/2019)
Perselingkuhan itu pun diakui Brigpol Dewi setelah diperlihatkan bukti-buktinya ke Propam. Bahkan suaminya sendiri yang menangkap basah berselingkuh di atas mobil.
