JAKARTA - Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Ahmad Rofiq, mengatakan tidak khawatir apabila calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto nantinya menanyakan perihal kebocoran anggaran negara yang belakangan ramai dibicarakan.
Justru, menurut Rofiq, jika itu ditanyakan ke Jokowi saat debat kedua nanti, publik bisa mendapat penjelasan langsung sehingga tidak menimbulkan kesalahan.
"Silakan saja ditanyakan agar masyarakat juga semakin jelas (soal ucapan Prabowo tersebut)," kata Rofiq saat dikonfirmasi Okezone, Sabtu 9 Februari 2019.

(Baca Juga: Komunitas Lintas Alumni Perguruan Tinggi Dukung Jokowi-Ma'ruf)