Pembuatan PKB merupakan salah satu prioritas pembangunan nasional yang masuk dalam Renstra Kemenaker Tahun 2015-2019. Jumlah perusahaan yang telah membuat PKB pun terus bertambah dari tahun ke tahun.
Dari target 13.584 perusahaan membuat PKB pada 2017, tercapai 13.829 perusahaan atau melebihi target. Kemudian pada 2018 ditargetkan 13.910 perusahaan, dan tercapai 14.418 perusahaan.
Sedangkan pada 2019 target tersusunnya PKB sebanyak 14.257 perusahaan. Ia pun berharap realisasi tersusunnya PKB dapat kembali melampaui target.
"Tentu ini adalah tantangan bagi kita semua untuk berkomitmen membuat tata syarat kerja yang baik melalui PKB," paparnya.
(Abu Sahma Pane)