Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Wakil Pimpinan Oposisi Venezuela Ditangkap di Caracas

Rahman Asmardika , Jurnalis-Kamis, 09 Mei 2019 |13:13 WIB
Wakil Pimpinan Oposisi Venezuela Ditangkap di Caracas
Ilustrasi.
A
A
A

CARACAS – Dinas intelijen Venezuela telah menahan wakil pemimpin oposisi Juan Guaido, Edgar Zambrano. Pria yang menjabat sebagai wakil presiden Majelis Nasional itu menolak keluar dari mobilnya saat didekati sehingga harus diderek ke penjara.

Penangkapan Zambrano merupakan penangkapan pertama terhadap tokoh oposisi setelah munculnya upaya memicu pemberontakan militer terhadap Presiden Nicolas Maduro yang gagal pekan lalu.

Pemimpin Partai Aksi Demokratik, Carlos Prosperi mengatakan kepada wartawan bahwa ia telah menghadiri pertemuan partai dengan Zambrano di Caracas beberapa saat sebelum ia ditangkap oleh agen-agen dari Dinas Intelijen Bolivarian (Sebin) Venezuela.

"Kendaraan itu dikepung," katanya sebagaimana dilansir BBC, Kamis (9/5/2019). "Mereka (agen Sebin) tidak mengizinkan kami untuk menemuinya. Mereka membawa truk derek dan kendaraannya ditarik pergi."

Dia menambahkan bahwa mereka percaya dia dibawa ke El Helicoide, sebuah penjara terkenal di pusat kota.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement