BANDUNG - Hingga hari ini, Gunung Tangkuban Parahu kembali terus menunjukkan aktifitasnya. Gunung yang memiliki ketinggian 2084 MDPL, kembali erupsi pada pukul 08.57 WIB. Terlihat asap putih masih terus keluar dari kawah Ratu.
"Hari masih ada erupsi tadi sekira oukul 08.57 WIB," kata Kepala PVMBG Kasbani dalam rilis yang diterima, Sabtu (3/8/2019).
Secara seismik, aktivitas Gunung Tangkuban Parahu masih didominasi oleh gempa- gempa yang mencerminkan aktivitas di kedalaman dangkal berupa Gempa Hembusan.
Baca juga: Status Gunung Tangkuban Parahu Waspada, BPBD dan SAR Siap Siagakan Pasukan