"Bukan begitu, ini semata-mata pak Prabowo menghormati pengundangan. Adab kita kan jika diundang, maka wajib menghadiri," jelasnya.

"Dan tentunya ini bagian dari menyejukkan situasi politik yang panas pasca-pilpres," sambung Andy.
Baca juga: Kehadiran Prabowo di Kongres PDIP Perkuat Sinyal Gerindra Masuk Koalisi
Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiayanto menyatakan, dalam Kongres V partainya, yang diundang bukan hanya dari kalangan pemerintahan dan tokoh-tokoh partai Koalisi Indonesia Kerja (KIK), melainkan juga Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
(Awaludin)