Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pekerja Asal Makassar Diserang Buaya di Miri Malaysia, Tubuhnya Ditemukan Terpisah

Ade Putra , Jurnalis-Kamis, 28 November 2019 |22:33 WIB
Pekerja Asal Makassar Diserang Buaya di Miri Malaysia, Tubuhnya Ditemukan Terpisah
Ilustrasi
A
A
A

Terkait musibah ini, lanjut Lucky, pihak KJRI sudah menghubungi istri korban dan menunggu keputusan keluarga mengenai langkah selanjutnya. "Apakah korban akan dimakamkan di Miri atau dipulangkan ke Indonesia, kita tunggu keputusan keluarga," tutur Lucky.

Pada dasarnya, KJRI membantu proses pemulangan jenazah setiap WNI yang meninggal di Sarawak. Begitu juga membantu jika pihak keluarga berkehendak proses pemakaman dilakukan di Sarawak.

Dengan adanya korban serangan buaya ini, menambah jumlah warga negara Indonesia (WNI) yang meninggal dunia di Sarawak menjadi 217 jiwa. Sebelumnya, Lucky mengatakan, dari Januari hingga Oktober 2019 ini ada 216 WNI yang meninggal di Sarawak.

Sementara pada tahun sebelumnya, jumlah WNI yang meninggal di Sarawak mencapai 269 jiwa. "Tahun ini WNI yang meninggal di Sarawak, dominan karena sakit," terangnya.

(Khafid Mardiyansyah)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement