Sementara itu, keluarga korban selamat perahu terbalik bernama Mustam (51) mengatakan, bila keluarganya bernama Sukar (55), menjadi salah satu penumpang di perahu penyeberangan tersebut.
"Kakak saya jadi korban selamat, selain satu penumpangain yang selamat. Di perahu itu ada enam orang, lima penumpang dan satu pemilik dan operator perahu. Yang empat masih belum ditemukan, dua sepeda motor termasuk milik Sukar juga tenggelam. Saat ini kondisi kakak saya baik meski masih trauma," tuturnya.
Sedangkan dari data yang dihimpun empat orang yakni Anista Sugandis (18) warga Dusun Klaci, Dadang warga Sentanan, Desa Ngrombot, Kecamatan Patihan Rowo, Nganjuk dan kekasihnya yang tidak diketahui identitasnya, serta Surip (45) yang juga operator perahu masih hilang dan dalam pencarian tim SAR.
Sementara dua korban selamat yakni Feriansyah (25) warga Dusun Sentanan, Desa Ngrobot, Patihan Rowo, Nganjuk dan Sukar (55), warga Dusun Klaci, Desa Brodot, Bandarkedungmulyo, Kabupaten Jombang.
(Khafid Mardiyansyah)