JAMBI - Diduga Depresi, S (40) warga Jelutung, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi, ditemukan gantung diri, di dalam sebuah rumah kos di Kelurahan Jelutung, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi, Rabu (17/6/2020).
Dari informasi yang didapat, S merupakan sopir dari pihak ketiga sebuah bank di Jambi. Selain itu, S juga telah 3 tahun berpisah ranjang dengan istri.
Kapolsek Jelutung, Iptu Dian Purnomo saat dihubungi menjelaskan adanya kejadian tersebut.
"Kita temukan korban tewas gantung diri. Dia merupakan pegawai bank. Informasi yang didapatkan dari tetangga dia sudah berpisah dengan istri dan anaknya sekitar tiga tahun," ungkapnya, Rabu (17/6/2020).
Namun demikian, saat ini pihak kepolisian Polsek Jelutung masih mengindentifikasinya, apakah korban mengalami depresi.
"Kita bawa ke rumah sakit polisi. Untuk Depresi, kita masih melakukan penyelidikan," tukasnya singkat.
Sementara, Ketua RT 14, Kelurahan Jelutung, Kecamatan Jelutung, Darmanto, mengatakan, korban adalah orang yang pendiam.
"Korban di sini sudah 6 tahun. Dia orangnya pendiam dan 2 hari belakangkan ini seperti orang kebingungan," tandasnya.
Sedangkan, orang yang pertama kali mengetahui adalah teman sekantor korban.
"Katonyo dio ni lah 3 hari dak masuk kantor. Pas kawannyo tengok, orang tersebut lah gantung diri," ujar pria yang tidak mau disebutkan namanya tersebut.
(Khafid Mardiyansyah)