KUALA LUMPUR - Raja Malaysia Sultan Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Syah tengah menjalani perawatan setelah dilaporkan mengalami keracunan makakan dan cedera olahraga. Menurut keterangan Istana, Sultan Abdullah dirawat di Institut Jantung Negara (IJN), Kuala Lumpur.
"Perawatan intervensi dilakukan setelah MRI (Magnetic Resonance Imaging) pada 22 September, yang menunjukkan cedera yang diderita Al-Sultan Abdullah selama olahraga," kata Pengawas Istana Ahmad Fadil sebagaimana dilansir Channel News Asia. Dia menambahkan bahwa Sultan Abdullah aktif dalam beberapa olahraga termasuk berkuda. polo, sepak bola, squash, hoki, dan golf.
BACA JUGA: Sultan Abdullah dari Pahang Dipilih Jadi Raja Baru Malaysia
Setelah perawatan intervensi pada sendi lutut dan pergelangan kaki raja pada 24 September, raja sekarang dalam kondisi stabil, demikian disampaikan dalam pernyataan itu.
Raja disarankan untuk menjalani perawatan lanjutan di bawah pengawasan ketat tim medis IJN.