Hakim Malloy mengaku telah menerima diagnosis ASD, tetapi memutuskan jika terdakwa mampu memahami perbuatannya pada April 2018 yang salah secara hukum dan moral.
Hakim Malloy mengatakan pembunuh telah memilih van dengan tujuan tertentu dalam pikiran - memilih kendaraan yang cukup kecil untuk bergerak, tetapi cukup besar untuk menimbulkan "kerusakan maksimum".
Hakim Malloy juga menolak argumen tentang ASD yang diderita pelaku. “Kurangnya empati atas penderitaan korban, bahkan ketidakmampuan berempati dengan alasan apapun, bukan merupakan pembelaan,” katanya.
(Baca juga: Tentara Transgender Pertama di Negara Ini Ditemukan Tewas)
Sepanjang putusan, Hakim Malloy menolak menyebutkan nama penyerang, 28, merujuk padanya sebagai John Doe, dan mengatakan dia tidak akan memberinya ketenaran "yang dia cari sejak awal".
Minassian dilaporkan menyewa van sekitar tiga minggu sebelum dia menggunakannya sebagai senjata di jalan utama Toronto. Dia mengatakan kepada penyelidik dirinya telah bersiap untuk membunuh sebanyak mungkin orang dan mendapat inspirasi dari gerakan misoginis "incel" yang sebagian besar merupakan kelompok pria muda online yang menyalahkan kurangnya aktivitas seksual mereka pada wanita.