Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Diguyur Hujan, Perumahan Narogong Bekasi Terendam Banjir 1 Meter

Rahmat Hidayat , Jurnalis-Rabu, 16 Juni 2021 |04:41 WIB
Diguyur Hujan, Perumahan Narogong Bekasi Terendam Banjir 1 Meter
Foto: Istimewa
A
A
A

BEKASI - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Bekasi, Jawa Barat, mengakibatkan sebagian rumah warga di Perumahan Taman Narongong Indah terendam banjir.

BPBD Bekasi pun sibuk mengevakuasi warga dengan menggunakan perahu karet lantaran ketinggian air di perumahan tersebut mencapai 1 meter. Warga banyak yang mengungsi ke rumah sanak saudara terdekat.

Kasi Pencegahan Bencana BPBD Bekasi Toni Kurniadi mengatakan bahwa ketinggian air di Perumahan Taman Narogong Indah mulai dari 30 cm sampai dengan 1 meter. Banjir merendam perumahan ini lantaran drainase atau saluran air yang buruk akibat tertutup sampah.

Baca juga: Diguyur Hujan Deras, Rawalumbu Bekasi Masih Terendam Banjir

"Ada lima perumahan yang mengalami banjir dan warga sudah dievakuasi," kata Toni, Rabu (16/6/2021).

Banjir juga masih merendam sejumlah jalan di sejumlah titik di Rawalumbu Narongong, Bekasi. Banyak kendaraan yang terpaksa berhenti lantaran tingginya banjir di jalanan itu.

Baca juga: Begini Penampakan 7 Perumahan di Bekasi yang Dilanda Banjir

(Fakhrizal Fakhri )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement