TASHKENT – Seorang ibu muda diketahui melemparkan putrinya yang berusia tiga tahun ke dalam kandang beruang coklat besar. Insiden mengenaskan itu terekam kamera di sebuah kebun binatang di ibu kota Uzbekistan Tashkent pada Jumat (28/1).
Rekaman CCTV dari tempat kejadian menunjukkan wanita itu mengangkat anaknya ke udara, meletakkannya di pagar kandang dan kemudian mendorongnya ke parit sedalam lima meter.
Zuzu si beruang tampak terkejut oleh invasi yang tiba-tiba, bergegas untuk memeriksa anak itu segera setelah dia terjun ke parit. Hewan itu mendekati gadis itu, mengendusnya, dan kemudian pergi.
Pemangsa itu kemudian segera dibawa pergi oleh staf kebun binatang, yang bergegas mengeluarkan gadis itu dari kandang. Sementara itu sang anak tidak terluka oleh beruang, dia dirawat di rumah sakit dengan luka yang dideritanya karena jatuh.
Baca juga:Â Politisi Kaya Raya Ini Bunuh Pria yang Dikira Beruang
Jaksa Uzbekistan telah meluncurkan penyelidikan kriminal atas insiden tersebut, dengan wanita yang diduga melakukan percobaan pembunuhan terhadap orang yang tidak berdaya. Jika terbukti bersalah, dia bisa menghadapi hukuman penjara hingga 15 tahun.
Baca juga:Â Beruang Sirkus dan Paling Kesepian di Dunia Akhirnya Bertemu Beruang Lain
Follow Berita Okezone di Google News