PASURUAN - Seorang pendaki Gunung Arjuno diduga tersesat saat tengah melakukan pendakian. Pendaki tersebut bernama Muhammad Naam Kurniawan, mahasiswa asal Kutorejo, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
Naam Kurniawan dilaporkan hilang saat hendak turun dari Marukotomo, sebuah situs purbakala yang ada di lereng Gunung Arjuno.
Baca Juga: Dua Warga Bandung Hilang di Gunung Malabar Ditemukan, Satu Orang Meninggal
Dari informasi yang dihimpun, diduga korban sempat mencari sinyal guna meminta tolong petugas lantaran ada pendaki lain yang cedera. Pendaki lain itu adalah Lia Agustina.
Namun, petugas yang mendapat kontak kemudian bergerak ke atas guna mengevakuasi Lia, pendaki lain yang sebelumnya dilaporkan cedera itu.
Lia berhasil dievakuasi petugas gabungan dengan selamat sedangkan Naam belum diketahui keberadaannya hingga kini. Kuat dugaan, korban tersesat saat berada di alas Lali Jiwo, sebutan untuk kawasan hutan di Taman Hutan Raya (Tahura) E. Soerjo.
Anggota tim SAR Tahura R. Soerjo Junaidi menyatakan, hingga Selasa malam pencarian masih belum membuahkan hasil. Ada sebanyak lima search and rescue unit (SRU) atau tim yang dikerahkan mencari pendaki bernama Muhammad Naam Kurniawan tersebut.
"Saat ini, sudah 5 SRU yang melakukan pencarian. Setiap SRU ada 10 orang," kata Junaidi, Selasa (22/3/2022).
Baca Juga: Heboh! 8 Pendaki Ilegal Hilang di Gunung Ciremai, Begini Nasibnya Sekarang