Tiba-tiba ombak datang menghantam Dafa lalu menyeretnya ke tengah. Mubarok yang melihat adiknya dalam kesulitan lalu datang memberikan pertolongan.
Nahas, Mubarok justru yang ganti terseret arus ke tengah lalu hilang ditelan ombak. Kejadian itu lalu dilaporkan ke aparat dan keluarga. Sukadi menjelaskan, pencarian dilakukan tim gabungan dari Polair, Polsek Kuta dan Tim SAR.
"Keluarga korban saat ini sudah berada di lokasi," ujarnya.
(Awaludin)