HONG KONG - Makau menutup semua kasinonya untuk pertama kalinya dalam lebih dari dua tahun pada Senin (11/7/2022), karena wabah Covid-19. Langkah ini menyebabkan jatuhnya harga saham perusahaan judi terkait dengan pusat perjudian terbesar dunia itu.
Lebih dari 30 kasino di Makau dan bisnis lainnya akan tutup selama satu minggu dan orang-orang diperintahkan untuk tinggal di rumah meskipun perjalanan singkat untuk layanan penting diizinkan.
Polisi akan memantau arus orang di luar dan hukuman keras akan dijatuhkan bagi mereka yang tidak patuh, kata pemerintah sebagaimana dilansir Reuters.
Meskipun banyak kasino telah ditutup secara efektif selama tiga minggu terakhir dengan hanya sedikit staf yang diizinkan, langkah-langkah yang lebih drastis memukul kepercayaan investor dengan keras.
Makau telah mencatat sekitar 1.500 infeksi Covid-19 sejak pertengahan Juni. Sekira 19.000 orang berada dalam karantina wajib karena pemerintah mematuhi kebijakan "nol-COVID" China yang bertujuan untuk membasmi semua wabah, bertentangan dengan tren global yang mencoba hidup berdampingan dengan virus.
Kasino terakhir kali ditutup di Makau pada Februari 2020 selama 15 hari. Pemerintah sebelumnya ragu-ragu untuk menutup kasino karena mandatnya untuk melindungi pekerjaan. Industri ini mempekerjakan sebagian besar penduduk secara langsung dan tidak langsung dan menyumbang lebih dari 80% pendapatan pemerintah.
Frustrasi memuncak pada penanganan wabah oleh pemerintah. Perkelahian pecah di pusat-pusat pengujian sementara beberapa warga harus mengantre selama lebih dari 20 jam untuk mengakses fasilitas kesehatan.