Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pidato Pertama di Parlemen Inggris, Raja Charles III Berjanji Ikuti Contoh Ratu Elizabeth

Rahman Asmardika , Jurnalis-Selasa, 13 September 2022 |13:10 WIB
Pidato Pertama di Parlemen Inggris, Raja Charles III Berjanji Ikuti Contoh Ratu Elizabeth
Raja Charles III berpidato di parlemen Inggris, 12 September 2022. (Foto: Reuters)
A
A
A

LONDON Charles III pada Senin (12/9/2022) menyampaikan pidato pertamanya di parlemen Inggris sebagai raja sejak naik takhta setelah kematian Ratu Elizabeth II. Dalam pidatonya itu, ia memuji tradisi "penting" para anggota parlemen negara itu.

Raja baru Inggris itu menyampaikan pidato pelantikannya di hadapan para anggota Majelis Rendah (House of Commons) dan Majelis Tinggi (House of Lords) yang memadati Westminster Hall.

Bagian tertua dari gedung parlemen Inggris yang berusia berabad-abad itu akan menjadi lokasi ditempatkannya peti mati mendiang ibunya, mulai Rabu, (14/9/2022) malam, selama empat hari, sampai pemakaman kenegaraannya pada Senin mendatang.

"Saat saya berdiri di hadapan Anda hari ini, saya bisa merasakan beratnya sejarah yang mengelilingi kita dan yang mengingatkan kita pada tradisi parlementer penting yang didedikasikan oleh para anggota kedua majelis," kata Charles sebagaimana dilansir dari VOA Indonesia.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement