Informasi dari warga sekitar, kata dia, jalan itu ambles pasca adanya kendaraan besar menaruh muatannya di lokasi hingga akhirnya membuat lubang galian semakin melebar ke melewati pembatas. Parahnya, tak ada tanda-tanda atau penjaga proyek galian saluran air di lokasi guna mengingatkan pengendara tentang adanya jalan ambles itu akibat melebarnya proyek galian.
"Saya jatoh masuk kelobang, kondisi kerusakan motor dibagian tameng depan, samping kanan, dasbord, dan body bawah motor. Kondisi fisik saya pribadi luka di bagian kaki, agak lebam dan agak linu," katanya.
(Angkasa Yudhistira)