Share

Biden Tolak Berikan Jet Tempur F-16 untuk Ukraina

Rahman Asmardika, Okezone · Selasa 31 Januari 2023 07:04 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 31 18 2756085 biden-tolak-berikan-jet-tempur-f-16-untuk-ukraina-ATWnEUGpVM.JPG Ilustrasi. (Foto: Reuters)

WASHINGTON - Amerika Serikat (AS) tidak akan memasok jet tempur F-16 yang diminta Ukraina dalam perang menghadapi Rusia, kata Presiden Joe Biden pada Senin, (30/1/2023). Hal itu disampaikan Biden di saat Rusia mengklaim serangkaian kemenangan dalam kampanye militernya di timur Ukraina.

BACA JUGA: Minta Barat Pasok Jet Tempur, Rudal, Politikus Prancis Sebut Zelensky 'Orang Gila'

Ukraina berencana untuk mendesak Barat mengirimkan jet tempur generasi keempat seperti F-16 setelah mengamankan pasokan tank tempur utama pekan lalu, kata seorang penasihat menteri pertahanan Ukraina pada Jumat, (27/1/2023). Seorang juru bicara angkatan udara Ukraina mengatakan akan membutuhkan pilotnya sekira setengah tahun untuk berlatih di jet tempur semacam itu.

Ditanya apakah Amerika Serikat akan menyediakan jet tempur tersebut, Biden mengatakan kepada wartawan di Gedung Putih, "Tidak."

Pernyataan singkat itu disampaikan Biden tak lama setelah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan bahwa Rusia telah memulai “pembalasan dendam” atas perlawanan Ukraina di wilayah timur.

Zelensky telah memperingatkan selama berminggu-minggu bahwa Moskow bertujuan untuk meningkatkan serangannya di Ukraina setelah sekitar dua bulan kebuntuan virtual di sepanjang garis depan yang membentang melintasi selatan dan timur.

Ukraina mendapat dorongan besar minggu lalu ketika Jerman dan Amerika Serikat mengumumkan rencana untuk menyediakan tank tempur utama, mengakhiri kebuntuan diplomatik selama berminggu-minggu terkait masalah tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Meskipun tidak ada tanda-tanda serangan baru Rusia yang lebih luas, administrator bagian provinsi Donetsk timur Ukraina yang dikuasai Rusia, Denis Pushilin, mengatakan pasukan Rusia telah mengamankan pijakan di Vuhledar, sebuah kota pertambangan batu bara yang reruntuhannya merupakan benteng pertahanan Ukraina sejak awal perang.

Pushilin mengatakan pasukan Ukraina terus mengerahkan bala bantuan ke Bakhmut, Maryinka dan Vuhledar, tiga kota yang membentang dari utara ke selatan tepat di sebelah barat kota Donetsk.

Penasihat Pushilin, Yan Gagin, mengatakan pejuang dari pasukan tentara bayaran Rusia Wagner telah menguasai sebagian jalan pasokan menuju Bakhmut, sebuah kota yang telah menjadi fokus utama Moskow selama berbulan-bulan.

Sehari sebelumnya, pimpinan Grup Wagner mengatakan pasukannya telah mengamankan Blahodatne, sebuah desa di utara Bakhmut.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini