Share

Hadiri Satu Abad NU, Ketua DPP Perindo: Dedikasi NU untuk Bangsa Sangat Luar Biasa

Yoyok Agusta, iNews · Selasa 07 Februari 2023 20:22 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 07 519 2760855 hadiri-satu-abad-nu-ketua-dpp-perindo-dedikasi-nu-untuk-bangsa-sangat-luar-biasa-CMo0l9AmbU.jpg Abdul Khaliq Ahmad. (Foto: Yoyok Agusta)

SIDOARJO - Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan, Abdul Khaliq Ahmad menghadiri acara Puncak Harlah 1 Abad NI di stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (7/2/2023) siang. Dalam kesempatan itu, Abdul Khaliq menilai Nahdlatul Ulama memiliki peran penting dalam menjaga ideologi nasional.

Abdul Khaliq bersama rombongan menghadiri secara langsung puncak Satu Abad NU, Dia merasa bersyukur dapat menyaksikan usia NU yang sudah mencapai satu abad.

“Kiprah dan dedikasi NU untuk bangsa indonesia sangat luar biasa, itu terlihat sejak masa perjuangan hingga saat ini,” ucapnya, Selasa.

 Baca juga: Satu Abad NU, Ada 'Pasukan Semut' Bantu Bersihkan Sampah di Sekitar Stadion Delta Sidoarjo

Lebih jauh Abdul Khaliq mengatakan, dengan adanya peran NU, kerukunan umat beragama di Indonesia dapat kokoh terjaga.

“Semoga ke depan di masa abad kedua NU tetap berperan dalam menjaga keutuhan NKRI,” ucapnya.

Tidak itu saja, Abdul Khaliq menyebutkan Partai Perindo juga mengharapkan agar NU berperan pada hal yang lebih subtansial seperti pendidikan dan kesehatan, supaya masyarakat bisa terlayani dengan baik.

Follow Berita Okezone di Google News

(qlh)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini