Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Kebakaran Hebat Melanda Pabrik Pengolahan Kayu Terbesar di Ciamis

Acep Muslim , Jurnalis-Selasa, 15 Agustus 2023 |16:31 WIB
Kebakaran Hebat Melanda Pabrik Pengolahan Kayu Terbesar di Ciamis
Pabrik pengolahan kayu terbesar di Ciamis kebakaran (Foto: Acep Muslim)
A
A
A

CIAMIS - Pabrik pengolahan kayu yang ada di Desa Bojongmenger, Kecamatan Cijeungjing, Ciamis, Jawa Barat terbakar hebat pada Selasa (15/08/2023) siang. Diduga, si jago merah merambat dari belakang gudang tempat pembuangan serbuk hingga melalap olahan kayu yang sudah siap dikirim.

Petugas Damkar Kabupaten Ciamis yang datang ke lokasi belum bisa memberikan keterangan penyebab pasti terbakarnya pabrik pengolahan kayu yang terbesar di Kabupaten Ciamis ini karena saat datang kobaran api sudah membesar.

Hingga Selasa sore, selain angin yang cukup besar, material yang terbakar seperti serbuk dan kayu olahan kering membuat kobaran api sulit dipadamkan.

Petugas Damkar Ciamis, Yusmana mengakatan, telah menerjunkan 7 unit ke kendaraan pemadam untuk melakukan pemadaman api.

Sementara Kepala Desa Bojongmenger, Eman Sulaeman mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran pabrik pengolahan kayu ini. Ia memperkirakan, kerugian akibat dari kebakaran bisa mencapai miliaran rupiah karena mayer kayu yang terbakar bahan siap produksi dan hasil produksi yang siap kirim.

(Arief Setyadi )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement