3. Penyelamatan Berlangsung Dramatis
Kepala Dinas Damkar Garut, Eded Komara Nugraha mengatakan, petugas melakukan proses evakuasi secara cermat. Tindakan penyelamatan pun dilakukan secara hati-hati.
"Sudah ada warga yang turun ke dalam sumur. Proses evakuasi dilakukan dengan hati-hati. Berselang beberapa menit kemudian korban berhasil dievakuasi," ucapnya.
Proses penyelamatan anak dari dalam sumur di Kecamatan Pangatikan Garut itu direkam melalui video kamera ponsel. Dengan dibantu warga, petugas Damkar Garut terlihat berusaha keras untuk mengangkat balita itu ke atas permukaan.
4. Korban Sadar dan Menangis
Belum diketahui bagaimana kondisi kesehatan korban usai diselamatkan. Namun dalam rekaman video, anak tersebut dalam keadaan sadar dan tampak menangis ketika dipangku seorang pria ke luar dapur tempat sumur berada.
Sementara warga lain tampak berkumpul di luar. Meski berlangsung lancar, proses evakuasi tersebut diwarnai ketegangan dari warga dan petugas yang cemas atas kondisi anak tersebut.
(Awaludin)