SEVASTOPOL - Serangan Ukraina menyebabkan ledakan dan kebakaran di kota pelabuhan Feodosia di wilayah federal Rusia, Krimea, kata Gubernur Sergey Aksyonov pada Selasa, (26/12/2023) dini hari.
“Ada serangan musuh di wilayah Feodosia. Wilayah pelabuhan telah ditutup,” tulis Aksyonov di Telegram sebagaimana dilansir RT. Dia menambahkan bahwa “ledakan telah berhenti,” dan tim pertolongan pertama sedang berupaya untuk memadamkan api.
“Penghuni beberapa rumah akan direlokasi,” tulisnya.
Aksyonov tidak merinci apa sebenarnya yang terkena serangan itu atau apakah ada korban jiwa. Feodosia terletak di pantai Laut Hitam Krimea.
Video yang belum terverifikasi yang diposting ke media sosial mengklaim menunjukkan ledakan besar di daerah tersebut.
Menurut laporan di Telegram, ledakan awal terjadi sekira pukul 03.30 waktu setempat dan disusul serangkaian ledakan yang lebih kecil.
Ukraina telah berulang kali menggunakan UAV, drone, dan rudal yang melintasi laut untuk menyerang sasaran di semenanjung tersebut, yang merupakan rumah bagi Armada Laut Hitam Rusia.
Markas armada di kota pelabuhan Sevastopol dirusak oleh rudal Ukraina pada September. Di masa lalu, Kyiv juga menargetkan galangan kapal dan kapal perang Rusia yang beroperasi di sepanjang pantai Krimea.
(Rahman Asmardika)