PONTIANAK - Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan meresmikan Kampung Anies di Kampung Kamboja, tepian Sungai Kapuas, Kota Pontianak, Kalimantan Barat pada Selasa (26/12/2023) siang.
Dalam sambutannya, Anies mengucapkan apresiasi kepada masyarakat Pontianak yang antusias menyambut perubahan. Apalagi, yang berkumpul di sini merupakan masyarakat yang menginginkan Indonesia adil dan makmur untuk semuanya.
Sehingga saat Anies berada di Kampung Kamboja atau Kampung Anies, kampung ini akan menjadi percontohan untuk program pengelolaan kampung yang warganya difasilitasi dengan baik untuk hajat hidupnya.