Berakhirnya masa jabatan Mugabe selama 37 tahun disambut dengan tepuk tangan dari anggota Parlemen, serta perayaan di jalan-jalan Zimbabwe. Menurut juru bicara ZANU-PF, mantan wakil presiden Mnangagwa akan mengambil alih jabatan presiden dan menjalani sisa masa jabatan Mugabe hingga pemilu 2018.
Robert Mugabe meninggal dunia pada 6 September 2019 di usia 95 tahun. Menurut pihak keluarga, Mugabe meninggal setelah berjuang melawan penyakit yang telah lama diderita, namun tidak menjelaskan penyakit apa yang diidapnya.
(Rahman Asmardika)