SULSEL - Diterjang angin kencang disertai hujan deras, sebuah kanopi sepanjang 30 meter yang berada di halaman parkir usaha toko roti di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan roboh menimpa sepeda motor dan minibus yang tengah parkir di depan toko roti. Bahkan, kejadian ini sontak membuat sejumlah pengunjung panik.
Saat kejadian, pengunjung dan karyawan toko juga terlihat panik. Sehingga tidak sedikit dari mereka berlarian mencoba menyelamatkan diri dan mengamankan kendaraan dari reruntuhan.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Pemilik toko roti juga telah melakukan pemindahan sejumlah kendaraan yang tengah terparkir. Selain itu, juga dilakukan pembongkaran kanopi toko untuk menghindari reruntuhan susulan akibat angin kencang.
Pemilik toko roti, Nurhasanah mengaku, akibat kejadian ini pemilik toko merugi hingga jutaan rupiah. Sementara untuk kendaraan yang tertimpa reruntuhan akan mendapat biaya perbaikan dari pemilik toko roti.
Diketahui, hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan ini terjadi sejak pagi hingga malam tadi.
(Arief Setyadi )