Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Rombongan Pesilat Konvoi Lukai 3 Warga Lamongan, 160 Orang Diamankan

Abdul Wakhid , Jurnalis-Rabu, 28 Februari 2024 |17:52 WIB
Rombongan Pesilat Konvoi Lukai 3 Warga Lamongan, 160 Orang Diamankan
Polisi mengamankan 160 orang buntut kericuhan pesilat yang konvoi di Lamongan (Foto : iNews)
A
A
A

LAMONGAN - Buntut kericuhan yang terjadi saat rombongan pesilat melakukan konvoi di Lamongan, Jawa Timur, sebanyak 160 orang diamankan di Mapolres Lamongan.

Kericuhan yang terjadi pada, Selasa 27 Februari 2024, malam itu, menyebabkan tiga orang warga mengalami luka serius dan di larikan ke pukesmas.

Dari 160 orang yang diamankan polisi, lima orang terbukti membawa senjata tajam. Saat ini, ratusan orang yang diakankan tersebut masih menjalani pemeriksaan intensif.

Sementara, senjata tajam yang dibawa lima dari 160 orang yang diamankan yaitu jenis celurit, pisau dan juga ruyung. Polisi masih menyelidiki apakah senjata tajam itu yang digunakan untuk melukai tiga orang warga.

"Kericuhan yang terjadi di Desa Banjar Madu, Kecamatan Karang Geneng, pada Selasa malam, bermula saat rombongan pesulat melakukan konvoi," ujar Kapolres Lamongan AKBP Bobby Adimas Candra Putra, Rabu (28/2/2024).

Para pesilat tersebut berkumpul setelah mendapatkan pesan berantai. Tujuan awal para pesilat tersebut untuk melakukan penggalangan dana, namun aksi berlanjut dengan melakukan sweping hingga tiga orang warga Sukodadi mengalami luka bacok dan pukukan benda tumpul.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement